Tanaman lidah buaya sendiri sudah dikenal sejak ribuan tahun yang lalu dan sangat bermanfaat untuk kesehatan tubuh kita - browse manfaat lidah buaya untuk kesehatan. Beberapa manfaat lidah buaya antara lain sebagai obat penyubur rambut, penyembuh luka, obat untuk perawatan kulit, dan masih banyak lagi manfaat tumbuhan lidah buaya ini.
Tumbuhan lidah buaya dapat tumbuh dan mudah dijumpai di daerah beriklim tropis sampai kondisi daerah kering seperti di Afrika. Di negara-negara maju seperti Amerika Serikat, Australia, dan negara-negara di Eropa, tanaman lidah buaya telah dimanfaatkan sebagai bahan baku industri makanan dan minuman.
Gambar 1. Tanaman lidah buaya atau Aloe vera
Sekarang, adakah yang tahu daerah asal tanaman lidah buaya ini pertama kali di temukan ?. Banyak informasi yang masih simpang siur mengenai daerah asal tanaman lidah buaya, namun beberapa peneliti meyakini, bahwa lidah buaya berasal dari daerah kering (dilihat dari kemampuan bertahan hidup tanaman lidah buaya di tempat kering) seperti Afrika, Mesir, dan beberapa daerah beriklim kering lainnya.